Pemda Nunukan Berikan 64 Vial Vaksin Sinovac untuk Warga Berikut Cakupan Vaksinasi Hingga Tahap III
TRIBUNKALTARA.COM, NUNUKAN - Pemda Nunukan berikan 64 vial Vaksin Sinovac untuk masyarakat, ini cakupan vaksinasi corona hingga yahap III.
Pemerintah Daerah (Pemda) Nunukan berikan 64 vial atau 640 dosis vaksin Sinovac untuk masyarakat, di GOR Dwikora, Senin (09/08/2021), pagi.
Kabid Pencegahan dan Pengendalian Penyakit, Dinas Kesehatan Kabupaten Nunukan, Irma, mengatakan kali ini pihaknya memprioritaskan vaksinasi Covid-19 untuk dosis 2.
Baca juga: Hari Terakhir PPKM Level 3, Kasus Covid-19 Aktif Malinau Sebanyak 252, Vaksinasi Capai 12,11 Persen
Baca juga: Siap Suntikkan Vaksin Moderna untuk Nakes di Tarakan, Terpapar Covid-19 Harus Menunggu Jeda 3 Bulan
Baca juga: Setelah Viral Kartu Vaksin jadi Syarat Masuk Tempat Umum, Luhut Disorot Dapat Jabatan Baru Lagi
Lantaran, pemberian vaksin dosis 2 telah lewat dari masanya.
"Pelaksanaan vaksinasi dosis 2 hari ini leading sektornya Puskesmas Nunukan. Jadi vaksinasi pagi tadi untuk warga yang menjadi sasaran dosis 1 di Puskesmas Nunukan. Sasaran 64 vial atau 640 orang," kata Irma kepada TribunKaltara.com, sore.
Lanjut Irma,"Jadi 2.500 vial vaksin yang datang kami prioritaskan untuk dosis 2 karena sudah lewat masanya. Mereka harus segera dapatkan dosis 2," tambahnya.
Menurutnya, pelaksanaan vaksinasi massal untuk dosis 2 akan diselesaikan dalam dua hari ke depan.
Setelah dosis 2 selesai, kata Irma pihaknya akan melalukan rapat persiapan pelaksanaan vaksinasi massal untuk dosis 1.
"Dosis 2 ini kami rencana lakukan di hari Senin dan Selasa. Rabu kita istirahat sambil evaluasi dan rapat perencanaan vaksinasi massal dosis 1," ucapnya.
Untuk pemberian vaksinasi massal dosis 1 nanti akan diprioritaskan bagi warga Nunukan yang telah mendaftarkan diri melalui aplikasi sebelumnya.
0 Response to "Pemda Nunukan Berikan 64 Vial Vaksin Sinovac untuk Warga Berikut Cakupan Vaksinasi Hingga Tahap III"
Post a Comment