Begini Kondisi Stasiun Manggarai Akibat Gangguan Pohon Tumbang di Depok

JAKARTA - Perjalanan KAI Commuter lintas Manggarai-Bogor terganggu akibat pohon tumbang di kawasan Depok, Selasa (21/9/2021).

Berdasarkan foto yang diterima MNC Portal terlihat kepadatan penumpang di Stasiun Manggarai. Penumpang terlihat padat menuju peron lintas Manggarai-Bogor.

Baca juga:  Lampu Peron Stasiun Depok Padam, Petugas: Akibat Hujan Badai

Sementara, itu didalam rangkaian KRL lintas Manggarai-Bogor pun terjadi kepadatan penumpang. Meskipun padat penumpang tetap mematuhi protokol kesehatan dengan memakai masker.

Diberitakan sebelumnya, VP Corporate Secretary KAI Commuter, Anne Purba membenarkan bahwa KRL lintas Manggarai-Bogor terjadi gangguan akibat pohon tumbang di kawasan Depok.

Baca juga:  Pengguna KRL Pilih Bertahan di Stasiun Depok hingga Perjalanan Normal Kembali

"KAI Commuter memohon maaf atas kendala perjalanan di lintas Manggarai - Depok/Bogor PP yang terjadi mulai pukul 17.20 WIB. Kendala terjadi karena adanya pohon tumbang yang menghalangi Listrik Aliran Atas (LAA) pada jalur rel di sekitar Stasiun Depok," tuturnya dalam keterangan tertulis.

(wal)

Sebelumnya

Related Posts

0 Response to "Begini Kondisi Stasiun Manggarai Akibat Gangguan Pohon Tumbang di Depok"

Post a Comment