ColorOS 12 Pakai Android 12 Rilis Ini HP Oppo yang Kebagian

Jakarta, CNBC Indonesia - Oppo telah mengumumkan sistem operasi ColorOS 12 berbasis Android 12 di China. Sistem operasi uni memiliki target untuk memberikan pengalaman seamless operating system dan integrasi dengan teknologi pintar.

Dalam keterangan resmi yang diterima CNBC Indonesia, terdapat fitur Cross Screen Interconnection dan Smart Sidebar untuk pengguna bisa produktif. Pada privasi ColorOS 12 membuat pengguna bisa mengetahui dan mengendalikan fitur yang memungkinkan untuk merekam perilaku aplikasi, berbagi foto dengan aman, mengingatkan soal perizinan saat menggunakan aplikasi.

Dari segi desain, ColorOS 12 juga melakukan definisi ulang padatnya informasi yang ditampilkan dengan memperbanyak ruang putih, meningkatkan kontras teka dan membedakan corak warna.


Adapula fitur Omoji yang membangun model tiga dimensi dengan presisi. Ini lewat algoritma Face Capture yang menangkap 20 ribu ciri khas wajah pengguna jadi avatar bisa dipersonalisasi dengan lebih nyata.

ColorOS 12 juga bisa menghubungkan ekosistem dengan fitur interkoneksi lintas layar . Ini akan menyederhanakan konektifitas antar ponsel dan laptop.

Setelah terhubung, pengguna bisa mengoperasikan HP lewat laptop. Serta juga melakukan aktivitas berbagi file dan data yang memiliki kecepatan mengirim 45mbps.

Edit file ponsel juga bisa dilakukan di layar laptop. Perangkat yang dapat melakukan koneksi ini adalah yang sudah mendukung Windows 10 ke atas.

Oppo mengumumkan Find X3 Pro Photographer Edition jadi ponsel pertama yang akan mendukung ColorOS 12.

Berikut jadwal perilisan ColorOS 12 di ponsel Oppo di China, dikutip dari Gizmochina, Jumat (17/9/2021):

October 2021

  • OPPO Find X3 Pro Mars Exploration Edition
  • OPPO Find X3 Pro
  • OPPO Find X3
  • OnePlus 9 Pro
  • OnePlus 9
  • November 2021

  • OPPO Find X2 Pro Automobili Lamborghini Edition
  • OPPO Find X2 Pro
  • OPPO Find X2 League of Legends S10 Limited Edition
  • OPPO Find X2
  • OPPO Reno6 Pro+ 5G Detective Conan Limited Edition
  • OPPO Reno6 Pro+ 5G
  • OPPO Reno6 Pro 5G
  • OPPO Reno6 5G
  • December 2021

  • OPPO Ace2 EVA Limited Edition
  • OPPO Ace2
  • OPPO Reno5 Pro+ 5G Artist Limited Edition
  • OPPO Reno5 Pro+ 5G
  • OPPO Reno5 Pro 5G
  • OPPO Reno5 5G
  • OPPO Reno5 K 5G
  • OPPO K9 5G
  • OPPO A95 5G
  • OPPO A93 5G
  • Semester I-2022

  • OnePlus 9R
  • OnePlus 8T
  • OnePlus 8 Pro
  • OnePlus 8
  • OnePlus 7T Pro
  • OnePlus 7T
  • OnePlus 7 Pro
  • OnePlus 7
  • OPPO Reno4 Pro 5G Summer Limited Edition
  • OPPO Reno4 Pro 5G Artist Limited Edition
  • OPPO Reno4 5G
  • OPPO Reno3 Pro 5G Classic Blue Limited Edition
  • OPPO Reno3 Pro 5G
  • OPPO Reno3 Vitality Edition
  • OPPO Reno3 5G
  • OPPO Reno Ace Gundam Limited Edition
  • OPPO Reno Ace
  • OPPO Reno FC Barcelona Edition
  • OPPO Reno 10x Zoom
  • OPPO K9 Pro 5G
  • OPPO K7
  • OPPO K7x
  • OPPO A93s 5G
  • OPPO A92s 5G
  • OPPO A72 5G
  • OPPO A55 5G
  • OPPO A53 5G.

  • [Gambas:Video CNBC]

    (roy/roy)

    0 Response to "ColorOS 12 Pakai Android 12 Rilis Ini HP Oppo yang Kebagian"

    Post a Comment