Demi Pria yang Dipacari 1 Bulan Wanita ini Tinggalkan Orangtua di Kampung Tak Pulang 2 Pekan

TRIBUNMADURA.COM, TRENGGALEK - Baru menjalin kasih satu bulan, wanita ini sudah nekat pergi bersama kekasihnya.
Ia dan kekasihnya nekat pergi ke luar kota tanpa sepengetahuan kedua orangtua.
Aksi itu pun membuat kedua orang tua si wanita panik hingga melapor ke polisi.
Kejadian bermula saat ACS (20), wanita asal Desa Ngadirenggo, Kecamatan Pogalan, Kabupaten Trenggalek, dilaporkan hilang oleh orang tuanya.
Wanita itu meninggalkan rumah sejak 20 Agustus 2021.
Baca juga: Wanita ini Depresi Ditinggal Meninggal Orangtua Akibat Virus Mematikan, Nekat Kabur ke Luar Kota
Karena panik, orangtuanya melaporkan anaknya hilang ke polisi.
Beberapa hari pencarian, anggota Satreskrim Polres Trenggalek menemukan ACS (20) di Sleman, Yogyakarta.
Saat ditemukan, ACS tengah bersama kekasihnya, RW.
Kasat Reskrim Polres Trenggalek AKP Arief Rizki Wicaksana mengatakan, ACS sebenarnya mulai meninggalkan rumah pada 20 Agustus 2021.
Sang ayah baru melaporkannya ke Mapolres Trenggalek lima hari kemudian.
0 Response to "Demi Pria yang Dipacari 1 Bulan Wanita ini Tinggalkan Orangtua di Kampung Tak Pulang 2 Pekan"
Post a Comment