Bangunan 22 Lantai Runtuh di Nigeria Pekerja Konstruksi Ada 100 Orang dalam Bangunan Itu

TRIBUNJABAR.ID, NIGERIA- Sebuah blok bertingkat 22 runtuh selama konstruksi di Kota Lagos, Nigeria.

Dilaporkan, akibat bangunan 22 lantai runtuh, empat orang tewas dan puluhan orang lainnya hilang.

Petugas sudah menemukan empat korban selamat dari tragedi tersebut. Tim penyelamat masih berupaya untuk mencari korban selamat. 

Dilansir TribunKaltim.co dari bbc.com, tim penyelamat berada sedang berada di lokasi kejadian.

Di bantu beberapa penduduk setempat, para petugas sedang mencari korban selamat di antara puing-puing dan logam.

Baca juga: Tembok Penahan Tebing dan Pagar Masjid Runtuh, Nenek Ini Gemetaran, Air dan Lumpur Masuk Rumahnya

Sebelumnya, gambar-gambar dari situs menunjukkan kerumunan di dekat gundukan besar puing-puing.

Belum diketahui apa penyebab keruntuhan dan berapa jumlah orang yang terjebak di bawah reruntuhan.

Pihak berwenang setempat telah memerintahkan penyelidikan atas keruntuhan itu dan berjanji untuk mempublikasikan laporan akhir.

Femi Adesina, penasihat khusus Presiden Muhammadu Buhari, mengatakan "Turut berduka cita atas keluarga yang kehilangan orang yang dicintai".

Femi menambahkan presiden telah mendesak pihak berwenang untuk meningkatkan upaya penyelamatan korban.

0 Response to "Bangunan 22 Lantai Runtuh di Nigeria Pekerja Konstruksi Ada 100 Orang dalam Bangunan Itu"

Post a Comment